Editor Keren - Kamu yang sedang membaca artikel cara menghilangkan
gambar di foto dengan PicsArt ini pasti memiliki foto atau gambar didalamnya
ada objek yang tidak ingin ada didalam foto tersebut.
Semoga tutorial Editor Keren cara menghilangkan gambar di foto dengan PicsArt
ini bisa membantu atau solusi dari permasalahan yang kamu punya saat ini
Disini tidak memerlukan software PC seperti Photoshop, disini kamu hanya perlu
menginstal aplikasi foto editor di Playstore atau AppStore yaitu aplikasi
bernama PicsArt
PicsArt itu sendiri adalah sebuah aplikasi edit foto yang banyak kelebihan
fitur dalam hal edit mengedit foto.
Seperti tutorial-tutorial saya sebelumnya membahas begitu banyak tips dan trik
bagaimana memodifikasi foto hasil tangkapan layar hp mu.
Ada pula fitur pada PicsArt yang berbayar, namun mayoritas tutorial yang saya
bagikan 100% gratis. Tujuannya agar mudah ditirukan atau di aplikasikan.
Sebenarnya cara menghilangkan gambar di foto dengan PicsArt caranya sama
seperti tutorial Editor Keren sebelumnya yaitu
Cara Menghilangkan Noda di Foto. Dimana kita menggunakan tools pada menu yang bernama 'Klone'
Oke tanpa panjang pendek lagi, langsung saja pada topik utama pembahasan kita
kali ini yaitu, cara menghilangkan gambar di foto dengan PicsArt.
Cara Menghilangkan Gambar di Foto Dengan PicsArt
1. Upload Foto / Gambar
Seperti biasa kamu langsung pilih foto yang akan di edit. Lalu langsung saja pada menu pilih 'alat' saat submenu tampil pilih 'klone'
Pada menu alat, pilih submenu dengan tulisan klone. Lalu kamu akan dibawa pada kanvas pengeditan klone.
2. Hapus Objek / Gambar
Lalu setelah kamu berada pada menu pengeditan klone, hapus objek yang ingin
dihilangkan.
Caranya bidik atau arahkan kursor pada saat menu pilihan pada warna yang akan menggantikan warna objek yang akan dihilangkan, maka otomatis tools akan berubah setelah kamu melepaskan bidikan menjadi koas
Disanalah kamu mulai mengecet atau menghapus objek yang ingin kamu hilangkan.
Atur zoom ini zoom out supaya saat kamu menghapus dapat lebih rapih.
3. Tambahan Gambar
Pada poin kali ini kamu tidak harus mengklone objek agar menghilang, ada spot
gambar yang mungkin sulit untuk di klone, maka dari itu kamu bisa melakukan
cara ini, yaitu dengan cara;
1. Tambahkan gambar yang sama, lalu crop pada bagian gambar yang sama dan pindahkan atau tutup objek yang ingin kamu hilangkan seperti contoh pada gambar dibawah ini
2. Hapus bagian gambar tambalan yang tidak perlu. Jika objek yang ingin kamu hilangkan sudah tertutupi oleh gambar yang lain, silahkan rapihkan dengan menghapus sisa dari tambalan tadi
4. Selesai
Katakan saja disini kamu telah menyelesaikan poin-poin diatas, gambar objek
yang tidak kamu inginkan pun sudah terhapus dari gambar.
Yang terakhir yaitu silahkan ke menu fx untuk memanipulasi gambar keseluruhan. Jika pada contoh saya menggunakan efek 'pengelak' supaya sisa dari editan tidak terlalu nampak jelas. Jika sudah silahkan tap ceklis lalu unduh gambar hasil editan.
Simpulan
Jika Tutorial cara menghilangkan gambar di foto dengan PicsArt diatas masih
belum kamu pahami. Seperti biasa Editor Keren selalu menyajikan berikut video
tutorialnya pada kanal channel YouTube Editor Keren
Cara Menghilangkan Gambar di Foto Dengan PicsArt
Bantu Editor Keren dengan cara subscribe, like lalu share agar kami lebih
bersemangat lagi dalam membuat tutorial keren edit foto online di android.
Terimakasih sudah berkunjung, jangan lupa baca juga kumpulan artikel tutorial
edit foto kami lainnya agar keahlian edit foto kamu semakin bertambah. Sampai
jumpa pada tutorial lainnya!
cara menghilangkan gambar di foto dengan PicsArt